Mie instant,
dari namanya saja sudah mengindikasikan bahwa menu makanan ini tidak baik bagi
kesehatan tubuh. Sudah banyak yang tahu bahwa makanan cepat saji alias makanan instant memiliki dampak buruk bagi
tubuh. Jika dikonsumsi dalam jangka waktu tertentu, makanan instant bisa menyebabkan aneka jenis
penyakit mengerikan.
Pakar
kesehatan di seluruh dunia sepakat menyatakan bahwa mengonsumsi mie instant
terlalu sering bisa menyebabkan obesitas, kerusakan hati, tekanan darah tinggi
dan penyakit berbahaya lainnya. Ini disebabkan adanya kandungan lilin yang
melapisi mie instant. Disamping itu, bumbu mie instant juga mengandung MSG dalam
takaran berlebih, sehingga tidak baik untuk tubuh.
Sayangnya,
meski membahayakan kesehatan, faktanya kebanyakan orang tetap setia dengan
makanan satu ini. Apalagi buat mereka yang berada di perantauan alias lagi
tinggal di kosan, pasti tidak bisa jauh dengan mie instant. Nah, bagi kalian
pecinta makanan khas satu ini, rasanya sudah tidak perlu khawatir lagi. Karena
kalian bisa menyulap mie instant menjadi hidangan sehat dan bergizi, mie sehat.
Kalian hanya perlu mengkombinasikan mie dengan aneka sayuran dan lauk yang
pastinya padat nutrisi. Kalian juga bisa meracik bumbu sendiri dengan kandungan
bahan alami dan menyehatkan. Berikut ini deretan hasil kreasi mie sehat yang
dilansir dari laman perutgendut.com, (27/2).
Mie Salad Sayur
Bagi kalian
yang takut obesitas karena terlalu sering mengkonsumsi mie, maka sekarang tidak
perlu merasa was-was. Kombinasi daun selada dalam mie yang kita buat membuat
berat badan tetap terjaga dan mengatasi sembelit. Selain selada, kita bisa
campurkan bahan lain seperti wortel yang kaya akan vitamin A, paprika dan tomat
yang padat vitamin A dan C.
Burger Mie
Di Indoneisa,
burger merupakan jenis makanan favorit kebanyakan orang dari berbagai kalangan
dan umur. Bahkan, sebagian orang menjadikannya sebagai menu utama, pengganti
nasi. Nah, bagi kalian pecinta Mie, bisa mengkreasikannya dengan burger. Untuk lapisan
tengah, kita bisa berikan beberapa jenis vegetarian seperti jamur, sawi atau sayuran
lainnya dan juga daging. Sementara untuk mie, kita bisa letakkan di lapisan
luar atau atas. Namun sebelumnya kita sudah mencampur mie dengan telur agar
mudah dibentuk dan dipanaskan.
Pecel Mie
Pecel, menu
makanan yang sudah tidak asing lagi, khususnya bagi warga Jawa Timur. Harganya
cukup murah dibandingkan dengan makanan lain, akan tetapi pecel kaya akan
kandungan gizi dan vitamin yang tentu saja menyehatkan tubuh kita.
Tak ada
salahnya kalau kita mengkombinasikan pecel dengan mie instant. Ini bakal jadi
salah satu variasi makanan yang unik dan menyehatkan. Selain bumbu kacangnya
yang khas, pecel terdiri dari beberapa sayuran bergizi. Seperti kangkung dan
bayam yang mengandung vitamin A, B kompleks dan vitamin C. Ada juga toge atau
kecambah dan kacang panjang yang banyak mengandung vitamin E. Kita sudah tidak lagi mmerlukan bumbu mie
instans, namun menggantinya dengan bumbu pecel.
Tentu saja
sebenarnya masih banyak lagi variasi olahan mie instan yang jauh lebih sehat.
Karena setiap satu sendok makanan yang masuk ke dalam mulut kita tidak hanya
harus halal, akan tetapi juga diutamakan baik (halalal thoyyiban). Selagi bisa mengkombinasikan dengan bahan yang
alami dan sehat, kenapa tidak! ash
*Tulisan ini pernah ditayangkan di portal suaramuslim.net
Komentar
Posting Komentar